Di Tanzania tepatnya Pulau Temba ada hotel atau penginapan dengan nama The Manta Resort yang menyediakan akomodasi menginap di tengah laut bahkan di bawah laut. Melihat pemandangan laut dair pinggir pantai pasti sudahlah biasa, nikmati keindahan laut dengan berada di tengah-tengahnya.
Sebuah perusahan hotel asal Swedia, Swedia Genberg Hotel Underwater, membangun 16 hotel unik dengan tiga lantai yang terapung di tengah-tengah Laut Tanzania, tepatnya 250 meter dari pantai Pulau Temba. Setiap hotel atau penginapan ini sendiri terdiri dari 3 lantai, lantai teratas adalah untuk berjemur, lantai kedua adalah untuk sofa dan balkon, dan lantai terbawah yang berada di bawah laut untuk tempat tidur.
Jika Anda tertarik menikmati keindahan laut dari dalam kamar hotel ini, siapkan dana sebesar 1500 US Dollar atau 17,5 juta rupiah untuk 1 malamnya. Cocok bagi wisatawan dan pasangan yang ingin berbulan madu.