Sama seperti tahun sebelumnya, fenomena langit seperti hujan meteor, fullmoon, atau gerhana akan terjadi di Indonesia pada 2017 ini. Yuk kita lihat apa saja sih fenomena langit yang akan terjadi di Indonesia pada tahun 2017 ini.
Pertama adalah hujan Meteor Lyrid yang diperkirakan akan terjadi pada 22 April 2017. Fenomena langit ini akan menjadi hujan meteor pertama pada musim kemarau di Indonesia. Peristiwa ini jadi lebih mudah untuk dilihat dan diabadikan dalam lensa kamera karena tak ada gangguan awan yang menghalangi pemandangan. Puncak Lyrid berlangsung mulai tengah malam hingga menjelang matahari terbit. Diperkirakan 20 meteor per jam akan melesat dari arah Rasi Lyra di langit utara. Pengamatan Lyrid akan semakin menarik dengan keberadaan Bulan fase sabit di langit timur setelah tengah malam.
Selanjutnya masih ada Oposisi Saturnus, hujan Meteor Orlonid, Supermoon, dan hujan Meteor Geminid.