Mengapa kira-kira kamu belum juga dapat pacar dan menemukan jodoh? Bisa jadi karena kamu adalah tipe wanita membosankan. Menurut banyak pria, wanita yang seperti inilah yang dianggap membosankan.
Wanita yang tidak mau mencoba hal baru adalah salah satu alasan kenapa pria membenci mereka. Banyak pria yang suka petualangan dan tantangan, ketika memilih pasangan, ia pasti akan mencari sosok yang bisa mengimbangi passion-nya. Wanita yang berani, berpikiran terbuka dan luas, serta mau mencoba pengalaman baru akan membuat pria jatuh cinta setiap hari.
Hal lain yang membuat wanita bisa dinilai membosankan yaitu pemikiran yang tidak cocok, membicarakan diri sendiri dan hal negatif, tidak ada hal yang unik darinya, dan wanita yang tidak memiliki topik pembicaraan.