Melihat para model dunia menggunakan lipstik berwarna hitam sepertinya memang menarik. Warna hitam di bibir seakan membuat aura gotik, dark, dan sebagainya. Tampilan gotik, dark tersebut bisa dicapai bila kalian bisa mengaplikasikannya dengan benar. Bagi kalian yang bermimpi ingin tampil dark, ada beberapa tips dari pakar kecantikan dalam penggunaan pewarna bibir dengan warna hitam. Berikut ulasannya.
Pertama, gunakanlah yang namanya lip liner. Ketika ingin mengaplikasikan warna hitam pada bibir, maka wajib kalian menggunakan lip liner. Gunakan lip liner sebelum mewarnai bibir sebagai pembatas. Bila lip liner digunakan setelah bibir diwarnai hitam, maka warna hitam pada bibir akan melebar.
Tips lain agar lipstik hitam bisa pas di wajah adalah gunakan cream lipstik, make up mata minimalis, eyeshadow tebal, jangan terlalu banyak memakai kontur, pilih warna hitam yang tepat, dan gunakan foundation.