Masih ingat serial Mandarin yang sering Anda saksikan saat masih kecil dulu? Tahun 90-an adalah periode booming serial dari Tiongkok dan Taiwan. Mulai dari drama sampai silat. Pantas kalau aktor-aktris dari kedua negara itu jadi idola di tanah air. Lalu seperti apa kabar para aktris yang jadi bintang serial-serial lawas itu? Masihkah mereka berkiprah di dunia hiburan? Berikut ini kabar terbaru dari mereka.
Mulai dari Leanne Liu. Judul drama yang dibintanginya misalnya Belenggu Pintu Cinta, Kisah Cinta Si Burung Camar, dan Giok di Tengah Salju. Leanne Liu adalah aktris China langganan adaptasi novel karya Chiung Yao. Perempuan berwajah sendu ini memang spesialis peran-peran melankolis.
Liu adalah aktris China, namun hijrah ke Taiwan di tahun 1980-an untuk fokus di serial televisi. Sampai saat ini dia masih aktif di dunia akting. Sayangnya, Liu telah ditinggalkan suaminya pada tahun 2011. Teng Yu-kun yang dikenal sebagai screenwriter kawakan meninggal karena jatuh dari lantai tiga apartemen yang ditinggalinya bersama Liu.
Lalu masih ada kabar dari artis lainnya seperti Vicki Zhao, Ruby Lin, Angie Chiu, Cynthia Khan, dan Idy Chan.