Patut diakui bahwa Korea Selatan memiliki banyak sekali wanita cantik. Artis, penyanyi, model, kalian sebut saja yang mana. Inilah salah satu alasan kenapa Korea Selatan bisa begitu populer. Dan pada kesempatan kali ini, TahuPedia akan menyebut nama-nama selebriti Korea Selatan yang dianggap paling cantik. Ada 10 wanita yang masuk dalam daftar ini, apakah salah satunya ada yang kalian idolakan?
Permulaan yang pastinya sangat disetujui oleh banyak orang. im Yoon Ah atau biasa orang lebih mengenalnya dengan nama Yoona. Ia merupakan salah satu member dari girlband terkenal Korea Selatan yakni SNSD atau Girls Generation. Girlband tersebut merupakan girlband bentukan SM Entertainment yang berisikan 9 wanita cantik. Salah satunya adalah Yoona ini.
Di tahun 2017, beberapa member dari girlband tersebut memutuskan untuk tidak memperpanjangkan kontrak namun Yoona masih bertahan dan girlband SNSD masih terus ada meski belum ada berita lebih lanjut kapan mereka akan kembali. Sebelum debut, Yoona menjalani masa-masa training yang berat selama 5 tahun. Hasilnya bisa dilihat sekarang, tidak hanya jago nyanyi dan menari, ia pun terbilang sebagai salah satu member SNSD yang sukses sebagai model dan aktris drama.