Siapa sangka selimut memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Bukan cuma berfungsi menghangatkan tubuh, selimut juga bisa membuatmu nyaman dan tidur lebih nyenyak. Tidak ada selimut yang sangat nyaman kecuali selimut tebal yang begitu menghangatkan.
Bukan cuma itu, selimut tebal dan berat ternyata juga memiliki manfaat kesehatan. Dilansir dari Hello Giggles, selimut kesehatan yang memiliki beban tambahan ini disebut weighted blanket. Jadi, beban selimut ini bukan cuma murni karena ketebalan dan bahan dasar yang digunakan, tetapi memang sengaja ditambahkan untuk kebutuhan terapi.
Beban tersebut berasal dari berbagai macam bahan, seperti polyfill yang bisa dilepas dan dipasang kembali kapan saja, poly pallets atau glass beds dan stainless steel microbeads.
Biasanya, berat selimut harus disesuaikan berat badanmu. Idealnya, berat selimut harus 10% lebih berat dari tubuhmu, ditambah 0,45 kg untuk selimut kecil, 0,9 kg untuk selimut sedang, dan 1,3 kg untuk selimut besar. Apa saja manfaat selimut dengan beban yang disesuaikan berat tubuh ini?