Setiap perempuan pasti tidak ingin memiliki pasangan yang punya kemungkinan untuk selingkuh. Tidak ada orang yang ingin diselingkuhi, apalagi hati perempuan yang mudah menaruh kepercayaan kepada pasangannya. Tapi pria yang tidak akan selingkuh darimu memiliki banyak tanda lho. Jika kamu menemukan sekian tanda ini, dia adalah pria yang tidak berniat menyelingkuhimu.
1. Dia suka memasak makanan untukmu
Tidak banyak pria yang suka memasakkan makanan untuk perempuan yang dicintainya. Jika pasangan bukan seseorang yang bekerja di bidang makanan tapi ia suka memasak makanan untukmu, bahkan sering ikut membantu mencuci piring dan membersihkan dapur, kamu bisa mempercayai hatinya yang tulus padamu. Pria seperti ini tidak meninggikan egonya, jadi ia ingin meringankan bebanmu dan suka melihatmu bahagia.
2. Dia selalu suka lama-lama berada di dekatmu
Jika dia lebih suka menghabiskan waktu denganmu bahkan jika punya banyak pilihan untuk menghabiskan waktu sesuka hatinya, bisa jadi ia pria yang mencintaimu dengan sepenuh hatinya. Ia mengurangi keluar dengan teman-teman prianya dan menyisihkan banyak waktu untuk dihabiskan denganmu. Kamu bisa melihat cintanya begitu besar untukmu.
3. Tidak menyimpan rahasia darimu
Dia pria yang menceritakan apa saja padamu, bahkan hal-hal terkecil dan sepele yang ia alami dan rasakan. Pria seperti ini biasanya juga tidak punya niatan sama sekali untuk mengkhinatimu. Ia tahu bagaimana cara menjaga komitmen, dan salah satu cara untuk menciptakannya adalah dengan bersikap dan berkata jujur. Ia menikmati komunikasi dari hati ke hati denganmu.