home -> Lainnya -> 5 Cara Tenang Menyikapi Diri Yang Merasa Tidak Ter...
04 Oktober 2023 10:05

5 Cara Tenang Menyikapi Diri Yang Merasa Tidak Terlahir Cantik

Oleh serba_tahu dalam Lainnya pada March 03, 2023

5 Cara Tenang Menyikapi Diri Yang Merasa Tidak Terlahir Cantik

Pernah merasa minder karena tidak terlahir cantik? Apalagi ketika mulai terobsesi membandingkan diri dengan perempuan lain, selalu saja muncul rasa minder atau insecure karena merasa tidak sesempurna atau secantik mereka. Belum lagi dengan menghadapi kenyataan di masyarakat saat perempuan yang dianggap cantik hidupnya jadi terlihat lebih mudah.

Well, merasa tidak terlahir cantik memang bisa menghadirkan kegelisahan sendiri. Namun, tak perlu sampai merasa makin stres dan tertekan dengan hadirnya perasaan tersebut. Cobalah untuk menyikapinya dengan lebih tenang demi hidup yang lebih nyaman untuk dijalani.

1. Sadari bahwa Tiap Orang Terlahir dengan Anugerahnya Sendiri

Kalau ada perempuan yang menurutmu lebih cantik darimu, ya sudah. Tak perlu merasa minder sendiri. Dia memang terlahir dengan anugerah itu, dan kamu tak punya kuasa untuk mengubah anugerah yang didapatkan orang lain. Kamu pun terlahir dengan anugerahmu sendiri. Tak perlu merasa minder sebab pada dasarnya tiap individu dilahirkan berbeda.

2. Hindari Sikap Menjatuhkan Diri Sendiri

Orang yang paling mudah mengkritik biasanya adalah diri sendiri. Lebih mudah bagi kita menemukan dan mengkritik kekurangan diri daripada mengapresiasi semua yang sudah kita miliki. Saat kamu merasa tidak terlahir cantik, tak perlu langsung menjatuhkan diri sendiri. Mungkin kamu sedih dan merasa kesal, tapi bukan berarti seluruh hidup kamu habiskan dalam rasa tak nyaman itu. Kamu masih bisa bahagia dan bersinar dengan kualitas diri terbaikmu.

3. Rawat Diri Lebih Baik Lagi

Walau tak bisa mengubah warna kulit, kamu bisa tetap menjaga kulitmu tetap sehat. Meski kamu tak bisa memiliki bentuk tubuh tertentu, kamu masih bisa merawat kondisi tubuhmu agar tidak gampang sakit. Rawat diri lebih baik lagi dan sibukkan diri dengan menjalani kebiasaan hidup yang lebih sehat. Maka, pikiran merasa tidak cantik pun akan pudar dengan sendirinya.

Disclaimer: gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami di halaman ini.
Kirim Artikel
Lihat artikel yang unik atau menarik? Bagikan artikel tersebut ke banyak orang dengan mengirimkannya ke Portal Tahupedia. Senangnya berbagi bersama. Kirim Sekarang
  • Most Popular
  • Most Commented
  1. 1
    oleh fersisiliaanggi dalam Lainnya
  2. 2
    oleh sansan dalam Lainnya
  3. 3
    oleh deka dalam Lainnya
  4. 4
    oleh serba_tahu dalam Lainnya
  5. 5
    oleh deka dalam Lainnya
  6. 6
    oleh deka dalam Lainnya
  7. 7
    oleh deka dalam Lainnya
  8. 8
    oleh raffigibran dalam Lainnya
  9. 9
    oleh deka dalam Lainnya
  10. 10
    oleh serba_tahu dalam Lainnya
  1. 1
    oleh deka dalam Lainnya
  2. 2
    oleh deka dalam Lainnya
  3. 3
    oleh noviaji dalam Lainnya
  4. 4
    oleh rikzanovita dalam Lainnya
  5. 5
    oleh raffigibran dalam Lainnya
  6. 6
    oleh rikzanovita dalam Lainnya
  7. 7
    oleh rikzanovita dalam Lainnya
  8. 8
    oleh rikzanovita dalam Lainnya
  9. 9
    oleh rikzanovita dalam Lainnya
  10. 10
    oleh rikzanovita dalam Lainnya
Follow Us
© 2013 TahuPedia.com. Designed by Civira